Berkeringat adalah mekanisme alami untuk mengatur temperatur tubuh dan respon normal terhadap kondisi panas atau aktifitas fisik berat. Ada sebagian orang yang berkeringat lebih banyak dari orang lain, maka bila anda selalu berkeringat banyak, agaknya tak ada yang perlu dicemaskan. Namun, berkeringat yang bukan akibat panas atau aktifitas luar biasa mungkin merupakan tanda adanya suatu kondisi medis atau tidak normal.
Hyperhidrosis adalah keluarnya keringat dalam jumlah lebih banyak untuk mendinginkan badan. Hyperhidrosis biasanya terjadi pada telapak tangan, telapak kaki dan ketiak. Selain mengganggu kegiatan sehari-hari, hyperhidrosis juga dapat menyebabkan ketidaknyamanan dalam hubungan sosial serta memalukan.
Apabila hanya telapak tanganmu saja yang sering berkeringat, maka itu bukan disebabkan oleh penyakit jantung. Bisa saja saat itu anda sedang ‘nervous’, atau memang saraf di bagian telapak tangan anda bekerja berlebih untuk mengeluarkan keringat. Ini tidak usah dikhawatirkan.
Tetapi apabila bukan hanya telapak tanganmu, tetapi juga di bagian lain tubuhmu (ketiak, telapak kaki, dan muka) mengeluarkan keringat yang berlebihan, maka ada beberapa kemungkinan penyebab yang harus diteliti lebih lanjut. Yaitu terlalu banyak minum alkohol, kelainan jantung, kelainan paru-paru, kelainan saraf, kelainan kelenjar, infeksi atau penyebab lain yang harus diperiksa oleh dokter.
KERINGAT BERLEBIHAN ???
Jika di hari biasa anda sering banyak berkeringat dan berat anda di atas ideal untuk tinggi badan anda (cara ukur IMT anda bisa lihat di judul “BERAT BADAN TURUN bagi orang dewasa” di blog ini) maka kemungkinan penyebab adalah kegemukan.
Jika dihari biasa anda sering banyak berkeringat dan disertai salah satu gejala berikut:
- Berat badan turun tanpa jelas sebabnya
- Merasa selalu waswas
- Mata menyembul
- Tangan gemetar
Maka kemungkinan penyebab adalah Hipertiroidisme (kelenjar tiroid terlalu aktif). Periksakan ke dokter. Tindakan. Dokter akan memeriksa tingkat hormon tiroid dari contoh darah anda. Bila diagnosanya benar, anda mungkin akan diberi obat tiroid atau radioaktif iodine, yang biasanya efektif seketika. Kadang-kadang diperlukan pembedahan untuk mengangkat sebagian kelenjar tersebut.
Jika berkeringat berlebihan hanya ada di tangan dan kaki, maka kemungkinan penyebab bahwa tangan dan kaki memiliki kelenjar keringat terbanyak. Karena itu, bagian tubuh ini (yakni tangan dan kaki) akan bereaksi paling nyata terhadap kenaikan temperatur tubuh. Hal semacam ini tidak perlu dicemaskan. Tindakan. Bila keringat semakin banyak saat anda sedang waswas atau cemas, berlatihlah relaksasi yang bisa digunakan saat-saat menegangkan. Cuci tangan dan kaki anda lebih sering. Bila langkah tersebut kurang efektif, konsultasikan ke dokter.
Jika anda berkeringat berlebihan saat anda sedang cemas atau sangat girang maka ketegangan emosi bisa meningkatkan keringat. Hal ini sendiri tidak perlu dicemaskan, namun bila hal itu selalu terjadi sehingga anda malu, berlatihlah relaksasi. Konsultasikan ke dokter bila relaksasi kurang berhasil membantu.
Jika berkeringat berlebihan dan usia anda masih belasan tahun, maka pada remaja, kelenjar keringat apokrin menjadi aktif. Hal ini biasanya berkaitan dengan peningkatan keringat yang terutama jelas tampak di bawah lengan (ketiak). Hal ini sangat normal. Tindakan: Pastikan anda rajin mandi. Anda mungkin juga perlu memakai deodorant antiperspirant untuk mengurangi keringat dan mencegah bau badan.
KELENJAR KERINGAT
Kelenjar keringat terdapat di lapisan kulit yang bernama dermis dan membasahi (mengeluarkan keringat) melalui pori-pori di permukaan kulit. Ada dua jenis kelenjar keringat (kelenjar ekrin dan apokrin) yang masing-masing mengeluarkan keringat yang berbeda.
A. Kelenjar ekrin.
Kelenjar ini ada di seluruh tubuh dan aktif sejak lahir. Keringat dari sini adalah cairan jernih asin mengandung berbagai buangan kimiawi tubuh. Keringat berevaporasi (menguap) di permukaan kulit untuk menurunkan temperatur sesuai kebutuhan. Kelenjar ekrin juga memproduksi keringat saat kita waswas atau takut. Kelenjar ekrin terbanyak ada di dahi, telapak tangan dan kaki, dan keringat berlebihan biasanya dimulai dari daerah-daerah tersebut.
B. Kelenjar apokrin
Di usia remaja, kelenjar apokrin menjadi aktif. Kelenjar ini terutama terdapat di ketiak, daerah kelamin, dan sekitar putting. Kelenjar ini menghasilkan cairan berisi lemak dan protein. Aroma dari kelenjar jenis ini diduga berperan dalam menarik perhatian lawan jenis. Namun, bila dibiarkan tinggal dikulit cukup lama, bisa berinteraksi dengan bakteri dan menimbulkan bau badan.
MENGATASI BERKERINGAT BERLEBIHAN !!!
Keringat berlebihan bisa sangat memalukan, terutama bila hal itu menimbulkan bau badan atau membuat tangan menjadi basah dan licin. Sering mandi dan memakai pakaian dari serat alam yang menyerap keringat akan bisa mengurangi bau badan. Deodoran ketiak yang mengandung anti-perspiran akan membantu mengurangi keringat dari ketiak. Deodoran seperti itu bisa dibeli dalam bentuk spray (semprot), roll-on, atau pun krim. Semua deodorant ini sama efektifnya.
Bila langkah-langkah tersebut tidak membantu mengatasi keringat berlebihan, tanyakan ke petugas apotik atau dokter. Selain itu, dokter bisa meresepkan gel atau krim mengandung aluminium khlorida untuk dioleskan ke kulit untuk mengurangi aktifitas kelenjar keringat.
Apa penyebab hyperhidrosis?
Kondisi hyperhidrosis dibagi dua, yaitu primer dan sekunder. Primer biasanya terjadi pada awal pubertas, dan sekunder baru terjadi setelah dewasa. Pada kondisi primer, dalam banyak kasus hyperhidrosis disebabkan oleh genetik turunan, faktor syaraf, metabolisme atau kondisi sistemik.
Sedangkan pada kondisi sekunder, hyperhidrosis dapat berkembang karena gangguan pada kelenjar tiroid, sakit diabetes dan tumor, atau akibat konsumsi obat-obatan tertentu. Nah, apabila anda masuk ke kategori sekunder, ada baiknya anda segera memeriksakan diri ke dokter karena mungkin saja anda menderita gangguan/penyakit-penyakit diatas (diabetes, dsb.) tanpa menyadarinya.
Terakhir, hyperhidrosis juga dapat dipicu oleh factor lain, seperti psikologis (cemas, takut, dsb.), konsumsi makanan dan minuman tertentu, nikotin, kafein atau bahkan karena bau-bauan.
Perawatan hyperhidrosis !!!
Ada banyak cara mengatasi hyperhidrosis yang cukup manjur, diantaranya:
A. Menggunakan antiperspirants.
Yang anda perlukan adalah antiperspirant yang mengandung aluminum chloride. Antiperspirant dapat dengan mudah ada temukan di counter-counter perawatan tubuh. Atau kalau itu kurang, anda bias meminta antiperspirant ke dokter dengan kandungan aluminum chloride yang lebih tinggi.
B. Iontophoresis
Iontophoresis adalah alat yang dapat mengalirkan arus listrik berkekuatan rendah melalui kulit dengan medium air. Tapi anda perlu waspada, karena bagi beberapa orang perawatan ini cukup menyakitkan.
C. Pengobatan oral
Obat-obatan yang sudah cukup terkenal ampuh mengobati hyperhidrosis adalah Ditropan, Robinul dan Cogentin. Khusus bagi penderita yang merasa penyebab hyperhidrosis-nya adalah faktor kecemasan, maka konsumsi anti-depresan dapat berguna.
D. Botox
Ini adalah cara yang sedang naik daun. Bahkan salah satu diva negeri ini konon melakukannya untuk mengurangi hyperhidrosis. Botox juga sangat ampuh untuk keringat berlebih di ketiak. Satu kali perawatan botox akan membebaskan anda dari hyperhidrosis selama enam bulan. Sangat manjur dan sangat mahal juga tentunya.
E. Operasi
Ada dua macam operasi yang dapat dilakukan. Pertama, endoscopic thoracic sympathectomy dengan memutus atau membakar syaraf yang mengirim sinyal yang berhubungan dengan produksi keringat. Kedua, dengan mengangkat kelenjar keringat. Diantara kedua operasi itu, cara kedua adalah yang lebih dianjurkan karena efek tidak terlalu banyak efek samping.